Program posyandu remaja Kalurahan Kebonrejo bulan Juni dilaksanakan pada Sabtu, (08/06/2024) bertempat di pendopo Balai Kalurahan Kebonrejo. Kali ini, posyandu dilakukan dengan pendampingan dari tim Puskesmas Temon 2. Acara dimulai pada pukul 08.30 WIB - Selesai. Peserta posyandu remaja yang hadir semakin ramai sehingga menambah semangat dan keseruan acara. Selain itu, acara dimeriahkan dengan pembagian doorprize setelah sesi pemaparan materi dari puskesmas dan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan rutin. Acara diakhiri dengan kegiatan membuat kerajinan tangan menggunakan manik-manik bagi perempuan dan olahraga sepak bola bagi laki-laki.